Ribuan orang ini, mulai memadati area Ponpes Tebuireng sejak menjelang salat maghrib, Kamis (28/12). Mereka berasal dari berbagai
daerah, dari dalam maupun luar Jombang. Sementara dari kabinet Gud Dur yang nampak sudah hadir saat acara dimulai adalah Rizal Ramli dan Mahfud MD. Sedangkan Mensos Khofifah Indar Parawansa yang dijadwalkam hadir, hingga acara dimulai juga belum nampak.
Ketua Panitia Haul ke-8 Gus Dur, Iskandar menuturkan, haul kali ini menjadi istimewa karena akan dihadiri tiga mantan menteri Kabinet Persatuan Nasional yang dipimpin oleh Gus Dur. Yakni, Mahfud MD (Menteri Pertahanan), Rizal Ramli (Menko Ekuin) dan Khofifah Indar Parawansa (Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan/Kepala BKKBN). (rul/duta.co)
0 Response to "Dicintai Rakyat, Ribuan Orang Hadiri Haul Gus Dur di Tebuireng"
Posting Komentar